Home Alkhairaat Semarak HUT RI ke-77, MAS Alkhairaat Kampung Jawa Tondano Gelar Lomba Seru...

Semarak HUT RI ke-77, MAS Alkhairaat Kampung Jawa Tondano Gelar Lomba Seru dan Edukatif

15
0

Alkhairaat Minahasa – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Alkhairaat Kampung Jawa Tondano menggelar berbagai kegiatan dan lomba yang berlangsung meriah pada Rabu, 17 Agustus 2022.

Kemeriahan dimulai sejak pagi hari dengan pelaksanaan upacara bendera sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan para pahlawan. Usai upacara, suasana berubah menjadi penuh keceriaan dengan digelarnya berbagai lomba tradisional seperti balap karung, tarik tambang, pindah bola beregu, voli air, hingga rebutan kursi.

Menurut Kepala MAS Alkhairaat Kampung Jawa Tondano, Eka Sugianto, S.Pd., M.Pd., kegiatan ini sudah dimulai sejak hari sebelumnya, melibatkan seluruh elemen madrasah, baik guru maupun siswa.

“Lomba-lomba seperti hias kelas, menyanyikan lagu wajib nasional, hafalan teks pembukaan UUD 1945, hingga story telling tentang Pahlawan Nasional sudah kami laksanakan sejak kemarin,” jelas Eka.

Lebih lanjut, Eka menambahkan bahwa rangkaian peringatan HUT RI ke-77 ini masih akan berlanjut selama dua hari ke depan.

“Masih ada turnamen E-sport, kegiatan literasi, dan akan ditutup pada hari Jumat dengan lomba memasak serta doa syukuran bersama,” tambahnya.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga sarana memperkuat semangat kebangsaan dan kebersamaan di lingkungan madrasah. Semangat kemerdekaan pun terasa semakin hidup di kalangan pelajar dan pendidik melalui kegiatan yang edukatif dan penuh keceriaan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here