Alkhairaat Gorontalo – Madrasah Aliyah (MA) Alkhairaat Kota Gorontalo secara resmi memulai rangkaian kegiatan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tahun ajaran 2023/2024. Sosialisasi perdana dilakukan di halaman MTs Alkhairaat Kota Gorontalo, Ahad (12/2), sebagai langkah awal mengenalkan program dan sistem penerimaan kepada siswa kelas IX serta masyarakat umum.
Ketua panitia PPDB, Ustad Djamaludin Thaib, S.Pd, menjelaskan bahwa masa pendaftaran dan pengumpulan berkas dimulai pada 1 Maret hingga 30 April 2023. “Setelah pendaftaran, peserta akan mengikuti serangkaian tahapan seleksi, meliputi seleksi berkas, Tes Potensi Akademik (TPA), Tes Baca Tulis Al-Qur’an (BTQ), wawancara, hingga pengumuman akhir,” jelasnya.
Sementara itu, Sekretaris Panitia PPDB, Ustad Roman Oluwa, S.Pd, memaparkan sejumlah program unggulan yang menjadi daya tarik utama MA Alkhairaat Kota Gorontalo. Di antaranya adalah kelas tahfidz, penguasaan bahasa asing, pembinaan akademik dan keagamaan, pengembangan minat dan bakat, program calon muballigh/muballighah, serta pendampingan masuk perguruan tinggi.
“Santri MA Alkhairaat tidak hanya dibekali ilmu agama dan akademik, tapi juga disiapkan menjadi generasi unggul dan berprestasi. Banyak lulusan kami (abnaul Alkhairaat) yang telah sukses berkarier di berbagai bidang,” ungkapnya.
Panitia juga gencar melakukan sosialisasi melalui media sosial, penyebaran brosur, serta kunjungan langsung ke sekolah-sekolah menengah pertama. Dalam waktu dekat, tim PPDB akan melanjutkan sosialisasi ke beberapa wilayah di Bone Bolango dan Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Provinsi Sulawesi Utara.
Tahun ini, panitia menargetkan penerimaan 120 santri baru. Para orang tua yang berminat dapat langsung mendaftarkan putra-putrinya ke kantor MA Alkhairaat Kota Gorontalo, yang buka setiap hari Sabtu hingga Kamis pukul 07.00–15.30 WITA. Informasi lebih lanjut dapat diperoleh melalui kontak panitia PPDB di nomor WhatsApp 0813-4141-0825 (Ustad Roman Oluwa, S.Pd).